monitoring Provinsi Sumatera Barat
Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Laut telah melaksanakan kegiatan Monitoring penyelenggaraan mudik lebaran tahun 2022 (1443 Hijriah) pada Tanggal 7 s.d 9 Mei 2022, kegiatan monitoring dilaksanakan di Provinsi Sumatera Barat khususnya di Bandara Internasional Minangkabau, Terminal Tipe A Anak Air, Stasiun Kereta Api Padang, KSOP Kelas II Teluk Bayur, Pelabuhan Muara Padang dan Pelabuhan Penyeberarang Teluk Bungus. Kegiatan monitoring dipimpin oleh Kepala Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Laut, Bapak Amiruddin, M.M.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Otoritas Bandara Internasional Minangkabau, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Barat, Kepala Bappeda Provinsi Sumatera Barat, Direktur Politeknik Pelayaran Sumatera Barat, Perwakilan KSOP Kelas II Teluk Bayur, Perwakilan BPTD Wilayah Sumatera Barat, dan Perwakilan Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Sumatera Bagian Barat.
Tujuan dilaksanakannya kegiatan Monitoring penyelenggaraan mudik lebaran tahun 2022 (1443 H) untuk mengetahui pergerakan data penumpang, barang, sarana dan prasarana transportasi darat, laut, udara dan perkeretaapian sebagai langkah pengambilan kebijakan selanjutnya, dengan tetap membangun koordinasi terhadap instansi terkait serta melakukan sosialisasi dan pengawasan penyelenggaraan mudik lebaran tahun 2022 (1443 H)