Pengembangan SDM Perhubungan Laut telah melaksanakan kegiatan Workshop Penyusunan Prosedur Penerbitan Sertifikat COC, COE dan COP dilingkungan PPSDMPL yang bertempat di Hotel Holiday Inn Bandung dari tanggal 20 s.d 22 Juli 2022. Kegiatan dibuka oleh Kepala Pusat Pengembangan SDM Perhubungan Laut, yang diwakili oleh Kepala Bidang Pelatihan Bapak Capt. Dedy Kurniadi, M.M.
Kegiatan ini diikuti oleh 13 UPT Perguruan Tinggi dan Balai Diklat Matra Laut dan Darat. Hadir sebagai narasumber yaitu Direktur Perkapalan dan Kepelautan yang diwakili oleh Kasubdit Kepelautan, Praktisi ISO dan Quality Standar System, Praktisi Kepelautan.
Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah menyeragamkan prosedur penerbitan sertifikat COC, COE dan COP sehingga pelayanan pendidikan dan pelatihan SDM di bidang pelayaran dapat berjalan dengan maksimal sesuai dengan peraturan yang berlaku serta mengidentifikasi kendala dan resiko yang ada pada proses penerbitan sertikat.